PT Kimia Farma Tbk saat ini sedang membuka lowongan kerja untuk posisi perawat lulusan minimal Diploma (D3). Diketahui, untuk fresh graduate juga bisa ikut mendaftar. Kimia Farma membuka lowongan kerja ini hingga 20 Desember 2023.
PT Kimia Farma Tbk https://www.sarkariujala.org/ merupakan perusahaan industri farmasi pertama di Indonesia yang didirikan oleh Pemerintah Hindia Belanda pada tahun 1817. Dulunya, nama perusahaan ini adalah NV Chemicalien Handle Rathkamp & Co.
Lalu, berdasarkan kebijaksanaan nasionalisasi atau eks perusahaan Belanda pada tahun 1958 di awal kemerdekaan, Pemerintah Republik Indonesia melebur sejumlah perusahaan farmasi menjadi PNF (Perusahaan Negara Farmasi) Bhinneka Kimia Farma.
berikut ini kualifikasi, persyaratan, dan cara daftar di lowongan kerja Kimia Farma.
Perawat MCU – JAKARTA
Deskripsi pekerjaan: Membantu dokter dalam pelaksanaan Medical Check UP dengan Menyiapkan alat-alat yang dibutuhkan, serta Memberikan pelayanan kepada peserta Medical Check Up sesuai dengan standar profesi keperawatan.
Kualifikasi:
- Min. D3 Perawat, diutamakan Profesi Ners
- Memiliki STR yang masih aktif
- Memiliki sertifikat BTCLS & PPI (Pelatihan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi)
- Berpengalaman dalam penggunaan alat EKG, Treadmill, Audiometri, dan Spirometri
Maks. 27 tahun - Memiliki kejujuran, integritas, kreatif, dan komunikatif
- Bersedia melakukan perjalanan dinas ke seluruh Indonesia
- Mampu mengoperasikan Ms. Office
- Bersedia mengurus SIP di Kimia Farma Laboratorium & Klinik
- Sudah mendapatkan vaksin, minimal booster ke-1
Lowongan Kerja Desember 2023 di Bank DKI, Simak Persyaratannya
Satu lagi terbuka peluang bekerja dari sektor perbankan bagi Anda. Saat ini yang membuka lowongan kerja terbaru adalah Bank DKI. Posisi lowongan pekerjaan yang ditaawarkan adalah sebagai Relationship Manager Kredit Mikro bagi lulusan S1.
Seperti yang diketahui, Bank DKI merupakan salah satu Bank Umum sekaligus Badan Usaha Milik Daerah oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Perusahaan ini sudah berdiri sejak 1961.
Pencari kerja yang kini tengah mencari kesempatan berkarier bisa coba lowongan kerja Bank DKI ini, bila memenuhi persyaratan.
Agar bisa lulus seleksi, berikut disimak informasi kualifikasi yang harus dipenuhi calon pelamar seperti mengutip laman karier perusahaan.
Deskripsi pekerjaan
Relationship Manager Kredit/Pembiayaan Mikro bekerja untuk melindungi Bank dari kerugian dengan mengidentifikasi calon nasabah sesuai dengan kriteria yang berlaku.
RM Kredit Mikro juga bertugas untuk mengelola penyusunan rencana kerja dan mencari nasabah pemilik usaha yang ingin melakukan peminjaman dana/modal dalam jumlah yang kecil, mengelola aktivitas penjualan produk kredit mikro, pemantauan proses pembayaran kredit hingga pinjaman tersebut dapat dilunasi oleh nasabah.
Kualifikasi dan Syarat
Persyaratan Pelamar
- Warga Negara Indonesia
- Tinggi dan berat badan proporsional serta berpenampilan menarik
- Pendidikan minimal Sarjana (S1) semua jurusan terutama pada jurusan yang relevan dengan bidang Perbankan
- Akreditasi Universitas dan Program Studi minimal “Baik (B)”
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK): PTN dan PTS minimal 3.00 (skala 4.00)
- Usia maksimal. 30 Tahun (Fresh Graduate)
- Bersedia mengikuti ikatan dinas dengan PT Bank DKI
- Tidak memiliki hubungan sedarah sampai dengan derajat ke satu baik vertikal maupun horizontal dengan karyawan PT Bank DKI
- Memiliki SIM C dan memiliki pengalaman selama minimal 1 tahun sebagai account officer/sales/marketing dari jenis industri keuangan seperti bank atau perusahaan pembiayaan dengan produk pembiyaan/kredit usaha mikro lebih diutamakan
Persyaratan Dokumen :
- Scan Ijazah
- Transkrip Nilai
- Foto KTP